Customer Testimonial Page

Pelanggan Tritala Yth. kami akan sangat berterima kasih apabila anda berkenan meluangkan sedikit waktu yang berharga untuk mengisi halaman testimonial CheckMat.

Untuk anda yang telah mendaftar, kami akan memberikan 2 tahun jaminan kepuasan terhadap produk dan jasa yang anda beli  :
1. Free penggantian produk/jasa CheckMat atas kerusakan yang disebabkan karena defect produk / instalasi.
2. Harga special apabila karena suatu hal produk yang anda beli sengaja atau tidak sengaja :

  • Rusak oleh pihak ketiga dikarenakan proses perbaikan body mobil atau sejenis. 
  • Rusak karena terendam banjir.


3. Loyal Customer gift untuk pembelian paket peredaman suara untuk mobil kedua atau ketiga yang anda install di workshop kami.

Jangan lupa mengisi email dan nomor HP yang bisa dihubungi. Trims sebelumnya.

Salam,

Justinus

4 komentar:

  1. Memilih peredam mobil dan audio mobil tidak bisa sembarangan. Hal ini dikarenakan mobil berada selalu di jalan raya yang memiliki banyak varian untuk menentukan kualitas peredaman dan audio sound dalam cabin.
    Tim Tritala telah menunjukkan kemampuan dalam instalasi peredaman (pembongkaran dan kerapihan saat pemasangan kabin kembali) dan pemasangan audio yang sangat memuaskan. Level keahliannya tidak dapat diragukan lagi. Tritala dapat memberikan advice terhadap material yang akan dipergunakan. Penyetelan terhadap audio nya juga sangat memuaskan dan disesuaikan dengan selera masing-masing pengguna.
    Thanks Tritala.

    Miko

    BalasHapus
  2. Ko Justin, apa bisa terima instalasi di balikpapan?

    BalasHapus
  3. Saya pengguna sedan medium mitsubishi lancer cedia (CS5) tahun 2007 akhir, kalo sekarang tahun 2015 sudah terhitung mobil lawas juga punya saya itu dengan karet pintu yg sudah gepeng dengan audio masih standar bawaan pabrik HU Alpine, biasanya saya putar vol audio di atas angka 5 atau 6 dan suara mesin dari di putaran RPM 2.5k keatas terasa masuk kabin, setelah lihat blog ini saya tertarik untuk menggunakan Checkmat paket road noise dan pemasangan karet O di seluruh pintu dan setelah dikerjakan pada 6 Mei 2015 lalu memang terasa perbedaan yg luar biasa karena kabin lebih senyap dan suara deru mesin yang biasanya muncul di rentang RPM 2k s/d 3k sekarang baru terasa di 4k keatas, dan yg lebih bagus lagi setel audio cukup di vol 2 atau 4 sudah cukup nyaring terdengar maklum pengguna audio standar,

    Untuk pemasangan dan pengembalian panel dan doortrim termasuk rapi, hati-hati dan bersih sesuai arahan, sedangkan lantai kabin dan pintu semua sudah 3 lapis peredam, 2 lapis dari Checkmat dan 1 lapis di bawah jok/lantai dan di dalam doortrim bawaan mobilnya, jelas terasa kedapnya mantap two thumbs up dah, makasih Bu Helen dan Tim Tritala Audio.

    BalasHapus
  4. Saya pengguna sedan medium mitsubishi lancer cedia (CS5) tahun 2007 akhir, kalo sekarang tahun 2015 sudah terhitung mobil lawas juga punya saya itu dengan karet pintu yg sudah gepeng dengan audio masih standar bawaan pabrik HU Alpine, biasanya saya putar vol audio di atas angka 5 atau 6 dan suara mesin dari putaran RPM 2k keatas terasa masuk kabin, setelah lihat blog ini saya tertarik untuk menggunakan Checkmat paket road noise dan pemasangan karet O di seluruh pintu dan setelah dikerjakan pada 6 Mei 2015 lalu memang terasa perbedaan yg luar biasa karena kabin lebih senyap dan suara deru mesin yang biasanya muncul di rentang RPM 2k s/d 3k sekarang baru terasa di 3.5k keatas, dan yg lebih bagus lagi setel audio cukup di vol 2 atau 4 sudah cukup nyaring terdengar maklum pengguna audio standar,

    Untuk pemasangan dan pengembalian panel dan doortrim termasuk rapi, hati-hati dan bersih sesuai arahan, sedangkan lantai kabin dan 4 pintu sudah 3 lapis peredam, 2 lapis dari Checkmat dan 1 lapis bawaan mobilnya, mantap jelas terasa kedapnya, pokoknya two thumbs up dah, makasih Bu Helen dan Tim Tritala Audio Cideng Jkt.

    BalasHapus

Jangan lupa cantumkan No HP / Email / untuk mendapatkan prioritas. Thanks ya